Polres Probolinggo –
Kapolsek Sukapura, AKP Kusmidi, SH menyambangi anggota DPRD Kab. Probolinggo Dapil 1
dalam bentuk silaturahmi terhadap Tokoh Politik di wilayah Polsek Sukapura
jelang Pemilu Tahun 2018 dikediaman Bapak Supoyo, SH. MM. Desa Ngadisari Kec.
Sukapura pada 11/1/2018 pukul 14.00 Wib.
Untuk menciptakan
situasi kamtibmas yang aman dan kondusif serta menjalin hubungan kerjasama yang
baik dengan tokoh politik, dalam kesempatan ini Kapolsek Sukapura menyampaikan
pesan-pesan kamtibmas serta menghimbau kepada tokoh agar selalu berperan aktif
dalam menjaga kamtibmas serta selalu koordinasi dengan pihak Kepolisian dalam
mensukseskan Pemilu Tahun 2018.