Seperti yang dilakukan
oleh anggota piket Polsek Krejengan yang dipimpin oleh Bripka Imron
melaksanakan patroli Sinag dengan sasaran pemukiman penduduk dalam pelaksanaan
patroli ini, petugas juga melakukan dialogis dengan memberikan himbauan
kamtibmas pada warga masyarakat, “ Dalam menjaga kondusifitas kamtibmas di
wilayah hukum Polsek Krejengan, kami tidak bisa bertindak sendirian tanpa
dukungan dari semua pihak,” ujar Bripka Imron.
Sementara itu
Kapolsek Krejengan IPTU Yuliyana,SH menambahkan, dengan meningkatkan patroli dialogis,
maka pelaksanaan tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dapat
lebih dirasakan oleh masyarakat, “ Selain itu, dengan pelaksanaan patroli
dialogis dapat diperoleh informasi lebih banyak dari masyarakat mengenai
perkembangan situasi kamtibmas di wilayah,” ungkapnya.
Lebih lanjut
Kapolsek menjelaskan bahwa, keamanan dan ketertiban didalam masyarakat menjadi
hal yang sangat utama dan mendasar dalam mencapai ketentraman dan kesejahteraan
masyarakat, hal itu tidak terlepas dari kenyataan bahwa, yang menciptakan
kondusifitas kamtibmas adalah tugas dari seluruh warga masyarakat yang ada
diwilayah hukum Polsek Krejengan, “ Oleh sebab itu, warga dan aparat keamanan
harus selalu bersinergi disetiap saat dan setiap waktu, “pungkas Kapolsek.