28 Jan 2020

Dekat Dengan Warga, Polsek Dringu Polres Probolinggo Giatkan Silaturahmi Dan Sambang Dialogis


Tribratanews Polres Probolinggo | Pererat kedekatan dengan warga masyarakat dan membangun komunikasi yang baik, jajaran Polsek Dringu menggiatkan silaturahmi dan sambang dialogis dengan warga masyarakat Desa Watuwungkuk.

Tampak petugas patroli Polsek Dringu BRIPKA Hadi Prasetya bersama BRIPTU Tomi berkunjung ke Desa Watuwungkuk dan bertemu dengan warga masyarakat setempat. “Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin keharmonisan antara Polisi dan warga di Desa Watuwungkuk, harapannya dengan cepat dapat menyerap segala aspirasi yang ada di masyarakat utamanya terkait kamtibmas yang berkembang di wilayah hukum Polsek Dringu,” ujar BRIPKA Hadi Prasetya.

Salah satu warga mengapresiasi Polisi yang datang ke Desa Watuwungkuk. “Ini kegiatan yang sangat positif, sehingga Polisi dekat dan mengenal betul dengan warganya,” katanya.

Terpisah Kapolsek Dringu IPTU Taufiq Nur Hidayat, S.H. menuturkan, sambang dan silaturahmi di laksanakan para Bhabinkamtibmas di Desa binaan masing masing agar situasi tetap aman dan kondusif. “Diharapkan dengan kegiatan ini dapat mencegah atau mengantisipasi segala ancaman gangguan keamanan, karena saya arahkan dalam setiap sambang jangan lupa sampaikan himbauan kamtibmas kepada warga,” jelasnya.

Ia menambahkan jalin terus pendekatan dan sinergi dengan semua elemen masyarakat, karena hal itu lebih efektif untuk menjaga kondusifitas kamtibmas di wilayah hukum Polsek Dringu.

Popular Posts