22 Jan 2020

KAPOLRES PROBOLINGGO BERIKAN PENGHARGAAN SATPAM BERPRESTASI


Tribratanews Polres Probolinggo | Kepala Kepolisian Resort  Probolinggo AKBP Eddwi Kurniyanto, S.H., S.I.K, Pimpin Upacara Peringatan HUT Satpam ke 39, bertempat dilapangan depan markas Polres Probolinggo, pada giat tersebut sekaligusmemberikan penghargaan kepada anggota Satpam berprestasi, Rabu Pagi ( 22/01).


Peringatan HUT Satpam Ke 39 Tahun 2019 tersebut di hadiri Pejabat Utama Polres Probolinggo dan Kapolsek Jajaran dan Pimpinan Instansi atau perusahaan pengguna jasa Satpam. Upacara ini juga di ikuti oleh 1 SSK Anggota Satpam .

“dengan Tema Satuan Pengamanan berbasis kompetensi mewujudkan SDM Unggul untuk terciptanya Sitkamtibmas yang kondusif dan terjaminnya keamanan dilingkungan kerja mewujudkan Indonesia maju,” kata Kapolres dalam membacakan amanat tema upacara,

“ Kami memberikan apresiasi Satpam berprestasi, dan Satpam yang memiliki keahlian Tongkat T dan Borgol, dimana Anggota Satpam  merupakan salah satu mitra utama Polri dalam usaha pemeliharaan Kamtibmas”, Kata Kapolres saat ditemui awak media setelah upacara selesai.

Menurutnya, Anggota Satpam harus memiliki kualifikasi dan kemampuan optimal dalam penanganan gangguan keamanan di lingkungan kerjanya.

“ Hal yang terpenting di Tahun 2020 Kabupaten Probolinggo akan menggelar Pilkada Kepala Desa, Kami menghimbau penguatan kerjasama dengan Satpam dan Instansi terkait lainnya, selain menjaga lingkungan kerja juga turun beperan aktif dalam membantu pencegahan penyebaran hoax dan  ujaran kebencian”, tambahnya.

Harapannya, kedepannya  pemantapan kerjasama yang sinergis  jajaran TNI Polri , stake holder dan berbagai elemen masyarakat semakin ditingkatkan guna memelihara  situasi kamtibmas , sehingga jelang Pilkada Serentak tahun 2020, situasi Probolinggo tetap aman, damai dan sejuk.


Kegiatan upacara HUT Satpam ke 39 ditutup dengan peragaan Kreasi Baris Berbaris oleh Satpam PT Sasa Inti dan dilanjutkan Tasyakuran yang dengan diisi pemberian Santunan kepada anak yatim piatu.

Popular Posts