24 Jan 2020

Polres Probolinggo : Bhabinkamtibmas Desa Randupitu sambangi Desa Binaannya



Tribratanews Polres Probolinggo  Salah satu tugas dari Bhabinkamtibmas adalah menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di desa binaannya yaitu dengan melaksanakan sambang Desa. 

Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Randupitu Polsek Gending Polres Probolinggo Brigpol Edoyang berkunjung ke rumah Tokoh  Masyarakat Bapak Soeparwiyono yang sekaligus Sekda Kab Probolinggo,  Kamis 23/01/2019

Dalam kesempatan itu Brigpol Edoberdialog dengan petugas Sat Pol PP yang berjaga,"selamat malam Pak,  mungkin ada yang bisa dibantu" ujar salah satu Petugas jaga, kemudian Polisi tersebut ngobrol tentang sistem keamanan di lingkungan, karena pada akhir-akhir ini di Kabupaten Probolinggo terjadi pencurian kendaraan bermotor.

Kami sampaikan pesan kamtibmas agar selalu waspada terhadap orang asing. Apabila ada kejadian yg mengganggu ketertiban dan keamanan di lingkungan bisa menghubungi Bhabinkamtinmas Desa Randupitu, ujar Brigpol Edo.

Kapolsek Gending Polres Probolinggo AKP Ohim menjelaskan bahwa “kegiatan sambang desa merupakan tugas yang harus dilaksanakan oleh para Bhabinkamtibmas demi terpeliharanya keamanan dan ketertiban masyarakat, Kegiatan ini merupakan langkah dan upaya Polri dalam menjalin kemitraan dengan semua potensi masyarakat Bhabinkamtibmas sebagai basis deteksi dini untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif” (Hms Gending).

 

Popular Posts