6 Jun 2020

Polres Probolinggo : Kapolsek Besuk Hadiri Penyaluran BLT Dana Desa di Wilayahnya

Tribratanews Polres Probolinggo | Tahap penyaluran program bantuan pemerintah, yaitu BLT-DD di wilayah Kecamatan Besuk hari ini terus bergulir, Jum’at (05/06/2020).
Teknis pembagian dana tersebut dibagikan di Kantor Desa Alastengah dan para penerima semua dihadirkan kantor Desa Alastengah.
Kegiatan penyaluran BLT DD tersebut dibuka oleh Camat Besuk yang mengatakan “BLT Dana Desa ini adalah dana penunjang selama pandemi Virus corona, Dana yang diperoleh agar digunakan sehemat mungkin terutama untuk biaya kebutuhan pokok”, ujar Camat Besuk Puja Kurniawan.
Sementara itu Kapolsek Besuk mengatakan “Jika ada permasalahan di desa/lingkungan terkait kamtibmas silakan langsung disampaikan kepada Bhabinkamtibmasnya, dan jika ada penerima BLT DD yang dirasa kurang tepat sasaran, silakan langsung laporkan ke perangkat desa / Kades”, ucap AKP Agus Rachmad Wijaya.
“Sebanyak 295 warga Desa Alastengah mendapat alokasi BLT-DD. Semua penerima merupakan hasil Musdes khusus yang digelar beberapa hari yang lalu,” terang Kapolsek Besuk.
“295 warga sudah mendapat alokasi BLT-DD. Semua rangkaian kegiatan berjalan lancar dan aman. Semoga bisa dimanfaatkan dengan baik oleh warga,” harap Kapolsek.

Popular Posts