11 Sep 2020

Polisi Pelihara Jalinan Komunikasi Dengan Sambang Toga Desa Clarak

Tribratanews Polres Probolinggo | Leces - Menjaga lingkungan dari ancaman gangguan kamtibmas merupakan tanggung jawab semua lapisan masyarakat. Bersama aparat negara lainya Polri selalu melayani masyarakat bersama-sama berupaya untuk meniadakan segala bentuk gangguan kamtibmas agar aman dan kondonsif, sebagaimana yang dilakukan oleh seorang personil Polsek Leces (09/2020).

Selaku anggota Polri yang bertugas di Polsek Leces Polres Probolinggo, Bripka Heppy dan Briptu Sofyan di sela-sela kegiatan patrolinya melaksanakan kegiatan sambang dan tatap muka terhadap H. Saiful - seorang tokoh agama Desa Clarak Kecamatan Leces guna memelihara jalinan komunikasi yang baik yang telah terbina selama ini.

Pada kesempatan patroli dialogis tersebut Bripka Heppy juga memberikan beberapa himbauan kamtibmas, pada tokoh agama untuk di sampaikan ke para jama’ahnya maupun warga masyarakat lainnya di Desa Clarak dan sekitarnya.

“Tindak kejahatan bisa terjadi dimana saja termasuk juga paham radikalisme, terorisme dan lain lain yang dapat membahayakan persatuan dan kesatuan bangsa. Sehubungan dengan itu supaya tokoh agama dan warga masyarakat tetap menjaga persatuan dan kerukunan warga masyarakat", ujarnya (ludf)

Popular Posts