3 Des 2020

Petugas Patroli Berikan Imbauan Kepada Karyawan Toko Emas Agar Menjalankan Protokol Kesehatan

 


Tribratanews Polres Probolinggo | Sebagai upaya untuk mencegah terjadinya aksi tindak kejahatan, personel Polsek Gending Polres Probolinggo selalu aktif melaksanakan patroli rutin sekaligus dialogis dengan masyarakat.

Kegiatan patroli rutin dialogis tersebut seperti yang dilaksanakan oleh anggota Polsek Gending yang melaksanakan patroli di toko emas yang berada di  Pasar Sebaung.

Dalam kesempatan tersebut, Bripka Era Abdi Praja menghimbau kepada pegawai toko emas agar selalu meningkatkan kewaspadaan apabila ada konsumen mondar-mandir terlalu lama karena toko emas sangatlah rawan terjadi aksi perampokan.

”Kami harap agar selalu periksa CCTV yang sudah terpasang apakah sudah berfungsi secara normal atau tidak serta apabila ada orang yang sekiranya mencurigakan segera lapor ke Bhabinkamtibmas , atau telpon kantor Polsek Gending untuk segera ditindaklanjuti,” ujarnya

Selain itu petugas juga menghimbau kepada masyarakat agar jangan panik dengan adanya Virus Corona. Lebih baik mari kita bersama-sama melakukan pencegahan terhadap penyebaran virus Corona dengan cara mematuhi protokol kesehatan memakai masker, rajin mencuci tangan pakai sabun dan juga jaga jarak

Sementara itu Kapolsek Gending AKP OHIM mengatakan bahwa,” Saya selalu memberikan dukungan kepada para personel Polsek Gending untuk memberikan himbauan kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan dan tidak berkerumun dalam upaya mencegah dan menangkal berkembangnya virus corona,” pungkasnya.

 

Popular Posts